Jumat, 03 Februari 2012

KISAH CINTA......


Setelah memutuskan untuk menengok kembali coretan ini saya berinisiatif untuk menulis beberapa paragraf.. selain menambah daftar bacaan, juga menambah postingan di

plurk (lmao) entah kenapa beberapa minggu ini lagi marak-marak nya post blog di plurk!
Entah karena "nai kana tena kulle?" atau karena minat menulis lagi membius mereka. (saya salah satu yang terbius)
ok lanjut ke judul utama kali ini. maaf sengaja di Caps Lock semua karena pada saat menulis saya merasa geli membacanya! tapi ini tuntutan judul mau tidak mau sedikit berbagi tentang kisah cinta saya yang tidak begtu menarik. sumpah demi tuhan saya bukan LAKI-LAKI dan berarti saya bukan HOMO, setomboy-tomboynya saya saya juga suka perempuan (eh) maksud saya suka dengan lawan jenis. pastinya pria!! tidak ada tipe yang di targetkan dalam hidup. mana mau punya level muka saja cuma mirip taylor swift masa mau pake level *ngarep*
saya umur 18 sebelum tangah bulan nanti (perlu ditegaskan sekali lagi), di umur 9 tahun saya sudah mengenal namanya suka dengan lawan jenis (blush) memerah sudah (ujung jariku nah karena mengetk, mana bisa pipiku. kentarapi itu) berawal dari teman mengaji yang sering mengantar pulang sampai rumah (jarak rumah dengan mesjid cuma 50 m ji) dan akhirnya saling menyukai. ok singkat cerita itu sangat memalukan sampai sekarangpun saya masih gele-gele kalau mengingat apa yang terjadi, saling suka tu bukan cinta pertama saya. tak sudi bilang itu cinta pertama! lanjut waktu SD mulai di tembak cowok, asiik! pada saat itu kalau ada status pacaran akan cepat dikenal 1 kompleks sama teman seumuran apalagi pacaran dengan orang yang punya kedudukan. ok di singkatkan lagi saya pacaran dengan fadly anak pramuka yang beda 2 tahun dengan saya, saya kelas 6 SD dan dia 2 smp. (rofl) tidak tahan lama kami pun putus. tidak tau karena dia tidak tahan dengan saya yang super nakal (mash jaman nakal coy) maka kami putus! cara putusnya pun sangat klasik, saya menulis surat dan masih ingat apa isinya! di situ tertulis " #^@(#Y$&@)#*%$&@(DHSE*##^@*# maaf tidak bisaka sama kita". tau tidak (pasti dijawab TIDAK TAU) sudah kasi surat itu saya serasa buronan yang setiap main-main di intai sama dia lewat rumah temannya yang berada 2 rumah dari depan rumah! ancuurrr kisah cinta apa ini..

Lanjut smp saya masuk di sekolah taraf nasional dengan cara murn tapi kartu tes dipegang tante ku yang kebetulan wakil kepala sekolah. dan kebetulan saya juga lulus! kebetulan lagi saya cepat dapat pacar, dan kebetulan terakhir pacar saya ketua basket (sangat beruntung saya dan dia sudah dipastikan celaka) karena senangnya saya menunjuk diia sebagai pacar pertama (pertama karena dia capek,pertama karena dia ketua basket *pastimi keren*, dan pertama kali sy pacaran setiap har ketemu) asik tooh! apa tidak asik, seangkatan dia tidak ada yang berani sentuh, waktu itu lagi marak-maraknya gep (istilah buat kakak kelas yang jengkel liat adek kelasnya melebihi dia. ini nanti di bahas di tulisan selanjutnya *semoga*) dan saya bebas bergaya apapun karena pacarku ketua basket. 1 bulan berlalu saya diputuskan (bilang memang jeka celaka kalau pacaran dengan saya) dan dia punya alasan karena saya selingkuh (panic) bisanya itu. tolo sekali! memang beberapa hari sebelum itu saya sering jalan dengan teman seangkatan ku, sampai pulang dengan dia karena dia mau pedekate
dengan temanku! dan si ketua basket mokjo. ok saya juga sudah malas kita putus! sudah putus tepat beberapa bulan sudah itu ilho (ketua basket) punya pacar dan lucunya itu cewek datang dan minta restu ke saya supaya bisa pacaran dengan ilho (nangis bombay! sudah tau ilho pacar pertama eh datang-datang minta restu, dikata saya mamaknya ilho) sudah direstui cewek ini bilang makasih lagi (tambah galau saya menulis). pas ilho lulus saya masih jomblo waktu itu kelas 1 naik kelas 2. perubahan sangat pesat! dari awalnya tomboy ehhh jadi sedikit feminim, di taksir sama anak kelas 3 yang nakal, saya terima (frustasi mi karena ditolak sama cinta pertama) bukan,bukan karena dalam kurung itu tapi karena saya mau mengenal bangsa seperti itu. tidak lama cuma 4 jam saya menerima cintanya (muntah) dan cuma butuh 3 menit saya putuskan! hebat toh!! bagaimana tidak diputuskan kalau di awal jadian duduk depan kelas dan yang dia bilang aneh-aneh (janganmi dijabarkan pokoknya aneh) pada saat itu betul-betul kayak di film AADC yang scene cinta meninggalkan rangga. sayapun melakukannya Hebat toh!!

Di smp juga pernah pacaran dengan mahasiswa, di jaman alay itu saya sangat menyesal karena part hidup itu saya sangat ingin hapus! bagaimana tidak dijaman itu saya sering melewatkan pengajian jumat karena dijemput dan di ajak ke pantai duduk bloon di bibir pantai sambil tulis nama kita berdua. tolo tidak! sudah ditulis di bibir pantai yang sudah jelas ada ombaknya ehh tinggalkan lagi pengajian! sampai sekarang saya tidak habis pikir orang-orang yang menulis nama kekasihnya

ini salah satu orang tolol

pernah juga rasakan pacaran panggil nama mimi pipi (nauzubillaminzalik kalau terulah lagi) itu betul betul najisss (muntah) kalau sms pasti formatnya begini
pipi : mi syng sdh makan ?? (jam istirahat sekolah)
saya : belumpi yang, masih dikelas!
pipi : (perhatian) pergi makan itu mi, nanti sakitki! tidak mauka kalau sakitki
saya : sebentarpi nah!
pipi : oohhh tidak mau mi dengarka di'... jagan mi pale! awas memang kalau mengeluh kalau sakit
saya : iye pale mokjo

HANCUR tidak... subhanallah.... masa remaja yang menyedihkan!
sebenarnya kalau cowok menanyakan ke ceweknya sudah makan apa belum! jawab dengan keras para wanita "kalau lapar pergi jeka itu makan!!" plisss dulue! kenapa pertanyaan ilmiah yang setiap manusia pasti kalau lapar pergi makan nah ditanyakan lagi (aiihhh sepertinya tingkat bahasa ku sudah kembal ke asalnya)
saya juga bingung kenapa di moll yang sangat luas orang-orang pacaran harus pegangan tangan??
takut pacarnya hilang atau mau di tau kalau sejelek ini punya pacar!! AMPUN....
seumur-umur saya pegangan tangan kalau mau nyebrang,dan keluar dari konser soty yang lain refleks tidak disengaja!

Di masa putih abu-abu saya tidak begitu suka cowok! (saya perempuan) mungkin faktornya karena tidak ada senior yang cakep dan seangkatan tetap dan sama dengan yang lain menggap saya sejenis dengan mereka!
masuk Kuliah, kata banyak orang yang semester lama! pasti akan ada yang cinlok ketika masuk penerimaan mahasiswa baru. Na lho di antropologi tidak ada yang namanya begitu. semua senior kalau bukan pacarnya di HI pasti KOSMIK atau yang tidak punya pacar dipastikan HOMO.
sekian dari saya! semoga tulisan ini tidak mengubah pikiran anda. atau kepastian anda tentang saya (perempuan atau lelaki)
Trimakasih....


Rabu, 01 Februari 2012

Saya berumur 19 dan saya yang berumur 20-an


Di umur 18 lewat beberapa hari saya mendapatkan gelar mahasiswa (mahasiswa yang ku maksud bukan tukang tawuran dan suka demo) saya tipe mahasiswa yang cinta damai dan suka berdiskusi (semoga). Di awal tahun sama dengan mahasiswa yang lain, saya mengikuti beberapa kewajiban mahasiswa unhas lainnya! PMB (penerimaan mahasiswa baru) BSS (basic study skill) dan terakhir pengkaderan tingkat jurusan. Di mulai dari kumpul setiap hari, dikerjai senior sampai tidak mandi sehari dan tidur bersama kotoran sapi yang sudah kering di badan.
Singkat dari perjalanan maba saya. Saya akan melanjutkan beberapa hal yang sebenarnya perlu ditegaskan!
Saya TRI PUTRI YULIANDARI mahasiswa baru yang sering sekali di panggil senior oleh teman satu angkatan ku di fakultas ilmu social dan ilmu politik. Apa karena saya terlalu dewasa atau bermuka tua? (malas sebenarnya bahas ini tapi mau di apa tuntutan judul). Saya kelahiran 1993 dan tahun ini pas tanggal 2 februari saya berumur 18 tahun 6 bulan 12 hari 1 jam 38 menit. Teman-teman sebayaku sekitar umur 18 19 ada juga yang masih 17 tahun, tidak pantas sebenarnya mereka memanggil saya senior karena dari muka saya terbilang tidak banyak berubah dari yang lain
Foto saya

Pada tulisan yang saya buat di sela pengkaderan kemarin, saya mengatakan bahwa saya tipe orang yang senang bergaul dengan siapa saja! (terlebih orang yang sangat tua dari saya dan lawan jenis dengan saya) saya tidak begitu tau pasti apa karena itu kepribadian saya terbentuk atau karena memang ada sisi tua di diri saya!
Saya tidak marah ketika orang lain (terlebih seumuran) memanggil saya kakak. Saya beranggapan bahwa saya kelihatan dewasa di mata mereka bukan karena saya tua (face) dari mereka. Satu kejadian yang sangat menggelikan ketika salah satu senior (angkatan 07 kalau tidak salah) sedang asik bercerita dengan salah satu dosen yang saya dekat. Di sela perbincangan beberapa kali saya ikut serta dan beberapa kali senior itu menatap saya, sampai akhirnya dia bertanya “anak S2 antropologi ki juga!” say Cuma mengangguk dan berkata “bukan tapi saya anak antropologi ji juga” tidak lama dia bertanya “angkatan berapaki di antro?” (back song : tegang pak lagak scene horror yang mau mi keluar setan nya) saya menjawab “2011” betul-betul kaget dan sempat pasang muka (okok) emot plurk.. ternyata dia kira saya angkatan 2008 atau angkatan tua lainnya! (tuhan sabarkan diriku)
Begitu juga di jurusan dan pada saat kuliah mata kuliah umum (MKU) aduuhhh… (doh) lagi-lagi emot plurk!
Semoga pas ketemu dan kenal saya lebih dalam akan mengerti kenapa saya sering di panggil senior :D

sekarang jam satu lewat empat belas menit

hay blogku...
setelah mencoba beberapa password sy bisa membuka anda!
malam ini tepat 2 februari 2012 jam satu lewat empat belas (pas terposting jam akan bertambah dikarenakan terlalu lama menindis huruf di papan hitam ini :) )
malam ini saya berkeinginan menulis dikarenakan lama tak berjumpa dengan mu dan karena salah satu plurkers makassar a.k.a iklam mempost tulisannya di salah satu jejaring sosial...
blog ku tersayang sebenarnya dirimu terbilang blog usang dan ketinggalan jaman! maklum pembuatmu gaptek soal editan dan bukan seorang penulis handal.
blog ku akhir-akhir ini saya mengalami kejadian yang sangat menarik..
kalau dijabarkan dalam satu tulisan akan panjang dan pembaca setia yang jumlahnya cuma 5 (dua dari itu saya sendiri) akan bosan dan dipastikan akan menganfollow dirimu jadi tulisan ini akan menjadi pembuka dari semua tulisanku! semoga malam ini akan menjadi malam yang menyenangkan!!